Pada hari Sabtu 12 Mei 2019 menjelang maghrib, Kampus Multimedia STMIK CDS menyelenggarakan pembagian Takjil bagi umat muslim yang sedang melaksanakan puasa Ramadhan 1440 H. Pelaksanakan kegiatan ini dikoordinir  oleh Bagian Humas & Marketing STMIK CDS dalam rangka mengisi kegiatan pada bulan puasa tahun ini.

Sedangkan tempat kegiatan ini sendiri berada di lampu merah perempatan Colomadu, Karanganyar dengan target semua pengguna jalan yang sedang menjalankan ibadah puasa. Pembagian takjil itu sendiri merupakan salah satu bentuk kepedulian kampus multimedia tersebut terhadap sesama umat terutama yang berada di jalan lingkungan sekitar kampus utama STMIK CDS yang berada di Jalan Veteran Singopuran Kartasura Sukoharjo. Selain itu dengan adanya kegiatan ini diharapkan pihak lembaga pendidikan mampu lebih menjaga kepedulian sosial.

Pada kesempatan tersebut dibagikan tidak kurang dari seratus paket makanan berbuka puasa yang dikemas sangat menarik dalam paperbag. Pembagian takjil disambut dengan sangat antusias oleh para pengguna jalan di kawasan tersebut. Hal ini terbukti dengan banyaknya pengguna jalan yang merespon sangat positif. Tidak lebih dari satu jam paket makanan berbuka puasa yang disediakan pihak STMIK CDS ludes dibagikan oleh para mahasiswa maupun relawan yang terlibat dalam kegiatan ini.

Slamet Margono selaku koordinator acara tersebut mengatakan, “kegiatan pembagian takjil ini merupakan salah satu kegiatan rutin setiap tahun sebagai bentuk kepedulian kampus STMIK CDS terhadap umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa”. Lebih lanjut Mas Slamet mengatakan dengan adanya kegiatan tersebut juga akan membawa dampak yang positif terhadap nama baik STMIK CDS dalam berkontribusi terhadap kepedulian terhadap sesama. Dan memang Kampus sudah seharusnya bukan hanya sebagai tempat menimba ilmu pengetahuan bagi para mahasiswa semata namun juga harus mampu memberikan contoh nyata melalui berbagai aktivitas, salah satunya aktivitas sosial.

Semoga dengan adanya kegiatan tersebut akan lebih mendorong seluruh akademisi kampus, baik dosen, mahasiswa maupun pengelola lembaga lebih peduli terhadap sesama. Selaras dengan hal tersebut kedepannya kegiatan pembagian takjil dapat diperluas tempatnya serta jumlah paket yang disediakan.

Oleh : Humas & Marketing STMIK CDS